Konser Gildcoustic Bantul – Kabar gembira untuk para fans Gilga Sahid yang ada di Yogyakarta, khususnya yang ada di Bantul. Gildcoustic akan menyambangi Bantul dalam “Konser Kita Punya Cerita” dengan lagu-lagunya yang sedang hits. Tidak hanya Gildcoustic saja, akan ada beberapa bintang tamu yang akan memeriahkan konser musik ini. Penyanyi yang akan tampil dalam acara ini adalah Daud Wass X-Factor, Fast Respon, Fatamorgana, Los Kita, dan Sadewok.
Rundown Konser Kita Punya Cerita Bantul

Konser Gildcoustic ini akan digelar tanggal 5 Januari 2023 di Stadion Sultan Agung Bantul Yogyakarta. Konser ini akan dimulai pada pukul 16.00 WIB. Acara ini akan dibuka dengan penampilan dari Fatamorgana Band. Penampilan kedua akan ada Loss Kita x Sadewok, lalu dilanjutkan Fast Respon, dan Daud X-Factor. Pada puncak acara, akan ada penampilan Gildcoustic lalu acara penutupan.
Harga Tiket Tiket Konser Gildcoustic Bantul

Jika kamu ingin menyaksikan kemeriahan konser ini, kamu bisa membeli tiketnya secara online dan offline. Untuk tiket online kamu bisa membelinya di oltix.id dan artatix.co.id. Sedangkan tiket offline nya kamu bisa membelinya di Kantingan GOR Lapangan Badminton Segoroyoso, Pleret, Bantul dan di Bramesta Broiler Banguntapan Bantul. Tiket Presale 2 dijual dengan harga Rp 75.000 untuk tiket Festival, dan Rp 150.000 untuk tiket VIP.
Info Pemesanan Tiket Konser Gilga Sahid Bantul

Berikut ini adalah beberapa tempat untuk membeli tiket konser Gilga Sahid di Bantul. Kamu bisa membelinya secara offline. Ayo segera dapatkan tiketnya sebelum harga tiketnya naik pada penjualan Reguler.

