Wisata Air Panorama Nepen Boyolali

Satu lagi tempat wisata yang baru, Wisata Air Panorama yang ada di Kabupaten Boyolali. Terletak di desa Nepen, Kecamatan Teras, wisata air ini hadir dengan konsep alam. Dengan sumber mata air dari umbul ini, tidak heran jika air yang disini sangat jernih. Ketika kita masuk dari gerbang pintu masuk, kita disajikan pemandangan sungai kecil dengan beberapa gazebo bambu yang terletak di tengah sungai. Kedalaman sungainya hanya setinggi mata kaki, jadi aman jika anak-anak bermain di sana.

Umbul Nepen Boyolali
Umbul Nepen Boyolali

Selain sungai, juga terdapat kolam anak-anak yang lumayan luas di sisi sebelah kiri gerbang masuk. Jika kita berjalan masuk dari pintu masuk, kita akan melewati jembatan yang di bawahnya ada sungai kecil dengan ikan yang berenang. Ketika kita masuk ke arah kanan kita akan melihat 2 pohon beringin besar yang di bawahnya ada kolam sedang yang mempunyai kedalaman 80 cm, dan kolam besar untuk dewasa. Selain itu kita akan mendengar gemericik suara air terjun kecil buatan yang membuat suasana wisata air ini sangat asri.

Baca juga : Cimory Cheese Park Cepogo Boyolali

Fasilitas wisata air Panorama

Selain ada beberapa gazebo bambu di tengah sungai yang dipakai secara gratis, di wisata air ini juga terdapat tempat untuk duduk atau berteduh yang cukup luas dilengkapi dengan tikar untuk pengunjung. Tempat ini juga mempunyai banyak kamar mandi yang bisa digunakan untuk bilas pengunjung. Selain itu, jika tidak membawa bekal makanan dari rumah, tidak usah khawatir, karena disini terdapat kantin yang menjual aneka makanan, snack dan minuman dengan harga mulai dari Rp 5.000 saja.

Wahana yang ada di Wisata Air Panorama

Tubbing panorama air
Tubbing panorama air

Permainan yang disediakan di wisata air Panorama Nepen ini juga ada beberapa. Mulai dari tubbing menyusuri sungai kecil yang bisa dilakukan beberapa orang, dengan cukup membayar Rp 10.000 untuk satu orang. Selain itu dari pengelola tempat ini, terkadang juga mengadakan permainan tangkap ikan. Permainan tangkap ikan ini hanya boleh dilakukan dengan menggunakan tangan, dan tidak diperbolehkan menggunakan alat seperti jaring ikan dan lainnya. Ikan yang ditangkap boleh dibawa pulang secara gratis. Disini juga terdapat toko souvenir yang menjual mainan anak-anak, aksesoris seperti topi, gelang hingga pakaian ganti jika Anda datang tidak membawa pakaian ganti.

Harga tiket masuk wisata Air Panorama

Harga tiket masuk wisata Air Panorama Nepen Boyolali ini terbilang terjangkau. Per-orangnya hanya perlu membayar Rp 10.000 saja, dan sudah bisa menikmati fasilitas yang ada di wisata air ini. Anda tidak perlu menyewa gazebo, tikar ataupun tempat duduk. Untuk menggunakan kamar mandi, cukup membayar Rp 2.000 saja. Cukup terjangkau bukan untuk menikmati tempat wisata ini?

This entry was posted in . Bookmark the permalink.