Soko Alas Ponggok Klaten

Soko Alas Ponggok Klaten

Soko Alas Ponggok Klaten | Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kab Klaten, merupakan desa wisata mata air yang terkenal di seluruh Indonesia, dengan pesona umbulnya yang berasal dari sumber airnya alami gunung. Sumber mata air di daerah Ponggok dan Cokro Klaten, sangat terkenal jernih dan bersih hingga di kedua desa ini banyak umbul yang dijadikan objek wisata dan peternakan ikan. Pada bulan Desember 2022, bertambah lagi satu objek wisata berkonsep resto dan kolam pemandian yaitu Soko Alas, yang terletak di desa Ponggok, kecamatan Polanharjo Klaten.

Dengan konsep wahana air dan restoran dengan suguhan pemandangan persawahan, Soko Alas ini mempunyai tempat yang luas. Tidak hanya resto dan kolam renang dewasa dan anak, Anda bisa bersantai di pinggir embung sambil menikmati arena kuliner dan kopi yang ada di restonya. Dengan resto berkonsep rustic, interior resto Soko Alas banyak yang menggunakan teak branch dan furniture rotan.

Fasilitas yang ada di Soko Alas

Tempat wisata soko alas klaten
Tempat wisata soko alas klaten

Saat anda masuk ke tempat wisata Ponggok ini, anda akan melihat gapura besar yang terbuat dar kayu lawasan sebagai pintu masuknya. Setelah berjalan masuk ke dalam anda akan melihat monumen bola yang besar yang terbuat dari kayu lawasan yang atapnya terbuat dari rumbai-rumbai tanaman. Begitu masuk, Anda akan disuguhi panorama embung yang penuh ikan,Anda juga bisa memberi makan ikan  yang ada di embung. Terus berjalan, pengunjung akan melewati kawasan taman yang instagramable dengan kolam renang anak. Anda bisa menunggu anak anda berenang sambil menikmati arena hidangan yang ada di resto.

Di bagian atas kolam renang anak, terdapat kolam renang untuk dewasa yang tidak terlalu dalam. Wahana wisata yang masih dalam tahap penyempurnaan ini, akan menghadirkan resto rumah dan kano yang nantinya bisa digunakan pengunjung untuk mengelilingi embung.

Harga Tiket dan Jam Operasional Soko Alas

Monumen Bola Soko Alas Klaten
Monumen Bola Soko Alas Klaten

Untuk dapat masuk ke wahana Soko Alas Ponggok ini, anda bisa membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000 pada weekdays, dan Rp 15.000 pada weekend. Jika Anda ingin menghindari keramaian, maka kami sarankan Anda berkunjung pada weekdays. Jam operasional Soko Alas ini mulai buka pada 08.30 sampai 21.00 WIB. Bagaimana anda sudah berencana untuk berlibur dengan keluarga di Soko Alas ini?

This entry was posted in . Bookmark the permalink.